Lights Of Heaven - AppStarting

Banner 468 x 60px

 

Camat Cikajang Menyambut Tim Surveyor Akreditasi

0 komentar
Tim survei Akreditasi Pusat kunjungi Puskesmas Cikajang Kecamatan Cikajang, Senin (11/9). Tim tersebut melakukan survei untuk mengukur mutu pelayanan yang diberikan puskesmas bersangkutan terhadap para pasiennya. Dan hasil survei tersebut, nantinya sangat berkaitan dengan pengakuan formal, sehingga layak untuk terakreditasi. Bapak Camat Cikajang beserta Kepala UPT Puskesmas m

Camat Cikajang beserta Kepala UPT Puskesmas menyambut kedatangan Tim Surveyor Akreditasi dengan ketuanya  dr. Penina Regina Bebena, MPHM dengan anggotanya dr Guntur Budi Winarto dan dr, Budiawan, M Kes
 Sesuai dengan Permenkes Nomor 46tahun 2015, pada tahun 2017, pelaksanaan akreditasi puskesmas dilaksanakan secara nasional di seluruh Indonesia melalui Kementerian Kesehatan RI. Dan kedatangan Tim survei ke Puskesmas Cikajang merupakan bagian dari itu.

Untuk itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Garut telah mempersiapkan Puskesmas Cikajang, sebagai puskesmas yang akan disurvei. Berbagai kegiatan, dokumen pendukung dan aspek legalitas lainnya telah dipersiapkan oleh tim secara bersama dan terkoordinasi. Semuanya dilakukan dalam rangka mempersiapkan agar puskesmas dapat lulus survei akreditasi, tentunya dengan harapan bisa mendapatkan hasil yang memuaskan.
Dalam kesempatan ini Ketua  Tim Surveyor Akreditasi  dr. Penina Regina Bebena, menanyakan keterkaitan Muspika Kecamatan Cikajang dan masalah - masalah atau hambatan yang ada di kecamatan  dengan peran sertanya puskesmas di kecamatan cikajang, serta ada tidaknya koordinasi dari puskesmas dengan berbagai unsur yang ada di kecamatan cikajang, baik koordinasi dengan dengan tokoh masyarakat, dari sektor pendidikan, sektor UPT yang ada di kecamatan Cikajang dan koordinasi dengan para kepala Desa yang ada di kecamatan cikajang.
Ketua  Tim Surveyor Akreditasi  dr. Penina Regina Bebena,menanyakan tentang pelayana Puskesmas Cikajang terhadap masyarakat serta program - program puskesmas apa saja yang sudah ada atau sedang berjalan,
dr Guntur juga menambahkan Puskesmas mempunyai pelayanan karena adanya kebutuhan. untuk itu untuk meningkatkan pelayanan maka harus ada dorongan atau usulan pelayanan apa saja  yang di butuhkan oleh masyarakat. jadi kebutuhan standar yang ada di puskesmas cikajang bisa di tambah dengan jenis pelayanan yang lain.
Camat Cikajang Bapak Rakhmat Alamsyah,S.Sos Juga memberikan keterangan tentang Peran serta  Puskesmas Cikajang dimana Puskesmas Cikajang selalu memberikan kontribusi positif terhadap masyarakatnya.  UPT Puskesmas selalu hadir dalam Apel Gabungan dan Rapat Minggon / Rapat Koordinasi yang selalu di adakan di kecamatan cikajang,Pencangan Germas Lokmin yang selalu di koordinasikan dengan kecamatan cikajang karena masuk dalam program PKK POKJA IV, aktif dalam lomba 10 program PKK tingkat propinsi yang di adakan di Desa Cibodas, dan lain sebagainya. 


0 komentar:

 
. © by DUDI PERMANA Kec. Cikajang